Waktu Yang Tepat Untuk Menulis Artikel

Waktu Yang Tepat Untuk Menulis Artikel - untuk membuat 1 artikel yang berkualitas tinggi sangatlah tidak mudah, karena kalau mereka yang mementingkan kualitas, maka artikel yang dibuatnya, Akan di koreksi terlebih dahulu sebelum di publikasikan ke dunia maya.

Waktu Yang Tepat Untuk Menulis Artikel
Waktu Yang Tepat Untuk Menulis Artikel

Tapi kalau untuk mereka yang tidak terlalu mementingkan kualitas, maka mereka akan membuat asal saja, yang penting sehari bisa membuat 3-5 artikel. Saran saya buatlah artikel 1 namun sangatlah berkualitas, walaupun membuatnya membutuhkan waktu 3 hari, tidak masalah. Nanti juga anda sendiri yang akan merasakan efeknya.

Lalu, bicara artikel berkualitas itu, seperti apa ya mas? Artikel berkualitas ini menurut saya pribadi : unik, bermanfaat lain dari yang lain, mempunyai banyak komentar positif dan juga dapat membantu permasalahan yang orang cari, itulah yang menurut saya artikel berkualitas, bukannya panjang tapi tidak memberikan manfaat apa-apa, kalian rugi sendiri nantinya.

Artikel berkualitas juga bukan hasil dari copyan beberapa sumber, buatlah artikel dari pemikiran dan wawasan yang kita miliki dan buat sesuai Niche yang kita kuasai, jangan di paksakan untuk membuat artikel di luar batas kemampuan anda, hal yang paling penting juga yaitu Susunan artikel yang baik dan benar.

Namun, waktu yang tepat untuk membuat artikel itu, kapan saja mas? Oke akan saya jelaskan beberapa point yang sangat tepat, baca selengkapnya dibawah ini :

1. Waktu Libur


Untuk anda yang memiliki kesibukan di dunia offline dan tidak sempat untuk membuat artikel, anda bisa membuatnya pada hari libur kerja atau kalau anda tidak ingin repot, anda bisa membeli di jasa penulisan artikel terpercaya dan pastinya unik dan lolos plagiarisme. Namun namanya membeli, pasti kita akan mengeluarkan sedikit uang, kalau kalian tidak ada uang, mending menulis sendiri saja, tapi bila kalian beruang, silahkan saja untuk beli jasa itu.
Artikel terkait : Mengecek Ciri-Ciri Artikel Unik Dengan Plagiarism Checker

2. Muncul Ide Brilian


Lalu point yang kedua yaitu, anda sedang mendapatkan ide untuk menulis artikel, maka kesempatan ini jangan sampai dilewatkan, anda bisa membuatnya langsung di blogger atau di manapun, kalau anda seorang pekerja keras di dunia offline, maka tulisan ini bisa di simpan pada draft dasboard blogger dulu, agar tidak lupa dan lanjutkan nanti bila anda mempunyai waktu luang untuk meneruskan artikel itu.

3. Lagi Semangat Mikir


Lalu inilah point yang terakhir yaitu ketika kita lagi semangat untuk berpikir, terkadang malas adalah penyakit yang sering di alami setiap manusia yang hidup di dunia ini, saya pun demikian, ketika sedang malas, rasanya susah sekali untuk menulis, bahkan mau ngapa-ngapain kayanya malas bangat. Nah, untuk anda yang sedang fit dan lagi enak pikirannya, mendingan di usahakan untuk membuat tulisan artikel, karena keadaan hati juga akan menentukan kualitas artikel.

Bagaimana menurut anda pembahasan yang saya buat di atas dengan judul Waktu Yang Tepat Untuk Menulis Artikel, bila kalian memiliki pertanyaan atau kritik dan sarannya, berikan komentar di bawah ini, semoga bermanfaat, terimakasih.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Waktu Yang Tepat Untuk Menulis Artikel"

Posting Komentar